Home Provinsi Kerjasama Pengurus Taekwondo Sulsel, Al Markas Gelar Turnamen Cup 1, Diikuti 975 Atlet

Kerjasama Pengurus Taekwondo Sulsel, Al Markas Gelar Turnamen Cup 1, Diikuti 975 Atlet

REPLIKNEWS, MAKASSAR - Pengurus Taekwondo Sulawesi Selatan kembali menggelar torunamen Al Markas Cup 1 2024 yang di laksanakan di Gor JK Arenatorium Universitas Hasanuddin Makassar. Kegiatan tersebut berlangsung dari 6-8 September 2024, di Kampus Unhas Tamalanrea, Jl. Politeknik No.66, Tamalanrea Indah, Kec. Tamalanrea, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.

Nurdin selaku wakil ketua Panitia menerangkan bahwa tujuan dari kegiatan tersebut sebagai wadah untuk menjalin silaturahmi antar atlet dan orang tua atlet.

"Sebagai ajang silahturahmi, dimana kegiatan ini  diikuti oleh 975 atlet dari berbagai jenjang dengan 13 kategori pertandingan yang akan memperebutkan uang pembinaan sebasar 60 juta rupiah," jelas Nurdin, Kamis (5/9/2024).

Sementara mantan rektor Unhas yang juga merupakan mantan ketua Yayasan Almarkas, Prof. Basri Hasanuddin dalam sambutannya mengatakan bahwa para atlet yang ada saat ini diharapkan bisa menjadi pemimpin di masa depan.

"Jadilah pemuda-pemudi yang kuat dan hebat yang bisa bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, bahkan negara. Jika kalian hebat tidak bisa dipungkiri kalian akan menjadi calon pemimpin nantinya," jelas Prof.Basri.

"Saya berharap olahraga taekwondo ini dapat melahirkan anak-anak yang sehat, kuat, kokoh dan atlet kebanggan dimasa yang akan datang" ujar Prof. Basri Hasanuddin seraya membuka secara resmi kegiatan turnamen taekwondo Indonesia.

Sementara itu, ketua umum Taekwondo Sulawesi Selatan, Kalfin Alloto'dang dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas dukungan semua pihak sehingga kegiatan tersebut bisa dilaksanakan.

"Tentu dalam pelaksanaan kejuaraan ini juga tidak luput dari dukungan dan support dari semua stakeholder sehingga acara ini bisa terlaksana dengan baik," kata Kalfin.

"Kepada seluruh orang tua, pelatih, pendamping yang sudah mendukung anak-anak kita sehingga mereka bisa mengikuti kejuaraan seperti ini. Kepada seluruh atlet yang mengikuti kejuaraan ini tetap menjunjung tinggi sportifitas, kejujuran dan tetap mengutamakan silaturahmi sesama atlet," lanjut Kalfin.

Kalfin berharap, atlet yang juara nantinya agar terus mengembangkan potensinya, dan yang belum sempat juara agar berbesar hati dan jangan mudah menyerah.

Turut Hadir dalam pembukaan kegiatan tersebut,
Ketua Taekwondo Indonesia (TI) Kota Makassar, Cawis Niode, perwakilan walikota Makassar, perwakilan Koni Makassar, dan perwakilan Dinas Pendidikan Kota Makassar.

Penulis    : Yedidya Ekaputra
Editor      : Redaksi