Home Provinsi Dr Erni Yetti Riman dan Frederik V Palimbong Hadir di Musprov XII PMI Sulsel

Dr Erni Yetti Riman dan Frederik V Palimbong Hadir di Musprov XII PMI Sulsel

REPLIKNEWS, MAKASSAR - Palang Merah Indonesia (PMI)  Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) mengelar angenda 5 tahunan yakni, Musyawarah Provinsi (Musprov) XII tahun 2024 di hotel Claro, Kota Makassar, Selasa (5/03/2024). 

Musprov ini dihadiri utusan dan peninjau dari setiap daerah di Sulsel, diantaranya Tana Toraja (Tator) yang dihadiri wakil ketua Bidang Organisasi PMI Tator, Dr Erni Yetti Riman mewakili ketua PMI Tator, Theofilul Allorerung. Sementara, PMI Torut dihadiri langsung Frederick Victor Palimbong selaku ketua. 

Dr Erni Yetti saat dikonfirmasi awak media mengatakan, PMI memiliki peran yang sangat penting dalam mendukung kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. 

"Dengan upaya dalam bidang kesehatan, penanganan bencana, dan sosial, PMI memberikan kontribusi yang berarti bagi masyarakat Indonesia," kata Dr Erni Yetti yang juga wakil ketua TP PKK Tator. 

Owner Yayasan Sinar Kasih Toraja itu berharap, lewat Musprov ini kedepan PMI sebagai garda terdepan dalam pelayanan misi kemanusian terus menghadirkan program-program yang inovatif serta bersinergi dengan semua stakeholder. 

"Semoga PMI terus berkembang dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi semua Masyarakat," pungkas Dr Erni Yetti. 

Penulis   : Iga
Editor     : Redaksi