REPLIKNEWS, MAKASSAR - PBH PERADI Makassar gelar tes Wawancara peserta Probono ke emoat (4), Jumat 20 Januari 2023 lalu di Kota Makassar. Tes wawancara ini diikuti 33 peserta dari 65 pendaftar untuk tahun ini. Kegiatan tes wawancara ini bertujuan untuk mengukur kapasitas dan kapabilitas calon peserta Probono 4 untuk selanjutnya di perkenalkan kepada nilai-nilai gerakan Probono sesuai amanah undang-undang advokat.
"Bagi saya sendiri sebenarnya kegiatan ini dari dulu ingin saya ikuti, hanya saja informasi terkait pendaftarannya hampir selalu lambat saya terima. Tapi Alhamdulillah di penerimaan pelatihan Probono ke 4 ini saya sudah bisa ikut turut serta setidaknya sampai tahap wawancara kemarin", ucap Renaldi, S.H salah satu peserta tes Probono ke 4 PBH Peradi Makassar, Minggu 22/1/2023).
Renaldi berharap melalui kegiatan ini para calon pemberi bantuan hukum dapat belajar dan memperoleh pengalaman yang banyak khususnya mengenai penegakan hukum di Negeri ini untuk digunakan membantu pencari keadilan yang kurang mampu, dan untuk teman-teman advokat volunteer sendiri.
"Saya berharap ini menjadi wadah kita untuk "beribadah" membantu sesama, selain itu hal ini juga sejalan dengan undang-undang advokat pada pasal 22 ayat (1) yang mengamanatkan bahwa advokat wajib memberikan bantuan hukum secara cuma-cuma kepada pencari keadilan yang tidak mampu", harap Renaldi.
Sementara itu, ketua Panitia Probono 4 PBH PERADI Makassar, Alifal Hidayat, S.H. merasa bersyukur atas selesainya proses tes wawancara ini.
"Alhamdulillah selama proses tes wawancara berlangsung, kegiatan berjalan dengan baik dan lancar, di mana para peserta sangat antusias dan semangat mengikuti tesnya", ucap Alifal Hidayat.
"Hasil Tes wancara akan di umumkan setelah rapat penanitia berdasarkan Hasis Tes dan Spesifikasi Ketentuan kelulusan dan yang di nyatakan lulus berhak mengikuti pelatihan Probono angkatan ke -4", sambungnya.
Ia menyebutkan, tes wawancara ini diikuti peserta dari daerah yang datang ke Makassar.
"Saya berharap selama kegiatan ini berlangsung para peserta yang di nyatakan lolos tes wawancara bisa mengikuti Pelatihan Probono 4 PBH PERADI Makassar dan bagi peserta yang belum lolos saat pengumuman tetap semangat sampai ketemu di Probono berikutnya. Salam Probono", pungkas Alifal Hidayat.
Penulis : Iga
Editor : Redaksi