Home Peristiwa VDB Kembali Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir, Sekda Tator: Pemerintah Sangat Bersyukur

VDB Kembali Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir, Sekda Tator: Pemerintah Sangat Bersyukur

REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Pimpinan PT Malea, Victor Datuan Batara kembali menyalurkan bantuan sembako kepada korban banjir di Tana Toraja.

Bantuan sembako berupa 100 sak beras, 100 dos mie instan dan 100 dos air mineral tersebut diterima langsung oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Tana Toraja dr. Rudy Andilolo didampingi Kepala Dinas Sosial Adriana Saleng dan Asisten Pemerintahan Sulaiman Malia, di Gedung Tammuan Mali, Makale, Rabu (28/2/2023).

Sebelumnya, ketua DPD Golkar Tana Toraja itu telah menyalurkan bantuan yang sama kepada sejumlah warga yang terdampak banjir di sekitar Pasar Sentral Makale, Kampis dan Anak Kost di Jl. Tandung Makale.

"Sebelumnya kita sudah salurkan bantuan, tapi itu belum cukup karena menurut data dari kelurahan ternyata ada sekitar 500 KK yang terdampak banjir sehingga kami tambah bantuan ini yang nantinya akan disalurkan oleh Pemerintah Daerah agar lebih terarah," kata Pimpinan PT Malea, Victor Datuan Batara.

"Semoga dengan adanya bantuan ini kami sedikit meringankan beban saudara-saudara kita bencana. Ini memang belum cukup, tapi saya kira bantuan lain dari Provinsi juga sudah ada sehingga bisa mencukupi kebutuhan warga yang terkena musibah dan ini tugas kita semua bukan hanya tugas Pemda tapi tugas bagi mereka yang punya kemampuan dan ada hati untuk itu," lanjut Victor.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Rudy Andilolo mewakili Pemerintah Kabupaten Tana Toraja mengucapkan terima kasih kepada Pimpinan PT Malea atas kepeduliannya memberikan banyak bantuan kepada korban yang mengalami musibah.

"Pemerintah sangat bersyukur karena hari ini ada bantuan yang cukup besar dari PT Malea dan Pemerintah akan menindaklanjuti dengan menyalurkan kepada masyarakat yang terdampak banjir dalam bentuk makanan olahan karena lebih efektif dan efisien jika kita menyalurkan dalam bentuk makanan olahan," kata Rudy Andilolo.

"Kami sekali lagi mengucapkan terima kasih kepada pimpinan PT Malea lewat kakanda kami bapak Victor Datuan Batara," pungkasnya.


Penulis    : Martinus Rettang
Editor      : Redaksi