REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Tana Toraja tinjau kebersihan di lima objek wisata yang ada di Kabupaten Tana Toraja pada Rabu (26/03/2025).
Objek wisata yang menjadi fokus kegiatan ini adalah Pango-Pango, Burake, Sarira, Makula', dan Tilangga'.
Kegiatan yang dipimpin oleh Wakil Ketua TP-PKK Kabupaten Tana Toraja, Linda siagian ini bertujuan untuk memastikan kebersihan dan kenyamanan destinasi wisata dalam rangka meningkatkan daya tarik wisatawan.
Linda Siagian menegaskan bahwa kebersihan merupakan faktor penting dalam pengelolaan pariwisata yang berkelanjutan.
"Kami ingin memastikan bahwa kebersihan di tempat-tempat wisata ini terjaga dengan baik agar wisatawan merasa nyaman dan betah berkunjung ke Tana Toraja, apalagi di masa libur Idul fitri yang tak lama lagi," ujarnya.
Dikatakan juga bahwa PKK Kabupaten Tana Toraja berkomitmen untuk terus membantu meningkatkan kualitas destinasi wisata guna mendukung sektor pariwisata daerah.
Linda pun berharap kegiatan ini dapat mendorong kesadaran masyarakat dan wisatawan akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan demi keberlanjutan pariwisata di Tana Toraja. (*)
Editor : Redaksi