Home Daerah Tanpa Pemeriksaan, Puluhan Ekor Kerbau Lolos Masuk Toraja

Tanpa Pemeriksaan, Puluhan Ekor Kerbau Lolos Masuk Toraja

Dua Truk Bermuatan 22 Ekor Kerbau Lolos Masuk Toraja Tanpa Pemeriksaan

REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Dua mobil truk bermuatan puluhan ekor kerbau lolos masuk Tana Toraja tanpa pemeriksaan di pos perbatasan, Salubarani, Sabtu (16/9/2023) malam.

Puluhan kerbau tersebut diketahui berasal dari Palembang kemudian menuju Surabaya untuk dilakukan karantina selama dua hari yang nantinya akan dibawa ke Toraja Utara untuk dijual.

"Dua truk, masing-masing truk berisi 11 (sebelas) ekor kerbau jadi total 22 (dua puluh dua ekor), dan ini sudah ada semua yang pesan tinggal saya antarkan saja. Nanti kami akan antar ke Bua, Toraja Utara," jelas Nober kepada REPLIKNEWS.

Nober mengaku kerbau yang didatangkan dari luar tersebut sudah melalui pemeriksaan dokter hewan dan memiliki surat ijin yang lengkap. Menurutnya, kerbau tersebut dipesan oleh pembeli melalui media sosial facebook.

Lanjut kata Nober, saat memasuki perbatasan Tana Toraja tidak ada penjaga sehingga truk bermuatan puluhan ekor kerbau tersebut bisa masuk dengan leluasa.

"Pas kami lewat di perbatasan tadi, tidak ada orang, kosong disana jadi tidak ada yang memeriksa. Lagian kerbau ini sudah dikarantina, panjang prosesnya ini baru bisa sampai di Toraja. Karena kalau ada yang pesan kita akan karantina dulu baru kita drop ke luar daerah. Pemesanannya itu lewat facebook," jelas Nober.

Ditambahkan Nober bahwa dirinya sudah lama melakukan bisnis tersebut, sehingga kondisi kesehatan kerbau miliknya yang masuk dipastikan sehat.

"Kita sudah siapkan semua ijinya sebelum jalan, karena biasa kan banyak orang Toraja yang pesan kerbau begitu, jadi kita carikan diluar terus kita antarkan ke sini, karena harganya lebih murah dibanding kerbau kampung jadi otomatis semua ijinnya itu kita sudah uruskan," pungkas Nober.


Penulis   : Martinus Rettang
Editor     : Redaksi