Home Daerah Musyawarah Khusus Pembentukan Koperasi Merah Putih di Kelurahan Salubarani

Musyawarah Khusus Pembentukan Koperasi Merah Putih di Kelurahan Salubarani

REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Pemerintah Kelurahan Salubarani, Kecamatan Gandangbatu Sillanan (Gandasil) gelar musyawarah khusus pembentukan koperasi Merah Putih.

Kegiatan ini Berlangsung di Aula kantor Kelurahan Salubarani pada Kamis (22/05/2025). 

Musyawarah khusus ini dihadiri oleh Camat Gandasil, Lurah Salubarani, Bhabinkamtibmas, Toko Agama, tlToko Pemuda serta masyarakat setempatm

Lurah Salubaranai, Sem Sandana menyambut baik hadirnya Koperasi Merah Putih di wilayahnya.

Ia berharap koperasi ini dapatbmeningkatkan kesejahteraan masyarakat.

"Dengan adanya koperasi ini bisa menjadi alternatif untuk menaikkan potensi yang ada di Kelurahan Salubarani dan bisa menjadi kerjasama antara masyarakat dalam mewujudkan masyarakat yang sejahtera dan aman," terangnya. 

Diharapkan melalui musyawarah ini Koperasi Desa Merah Putih dapat terbentuk dengan baik dan dapat memberikan manfaat yang maksimal bagi masyarakat. 

Penulis         : Ilvandi Prasetyo
Editor           : Redaksi