Home Daerah Maknai HUT RI, Pelukis Mural Asal Toraja Lukis Wajah Soekarno dan Jokowi

Maknai HUT RI, Pelukis Mural Asal Toraja Lukis Wajah Soekarno dan Jokowi

REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Berbagai cara dilakukan dalam memaknai HUT Ke-77 Republik Indonesia tahun 2022. Salah satunya datang dari seniman mural asal Tana Toraja.

Seniman muda bernama Chandra ini berkolaborasi dengan sahabatnya dari Toraja Utara melukis wajah sang Proklamator Ir. Soekarno dan Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo. 

Kedua lukisan wajah itu terpampang jelas didinding SMP 1 Makale Tana Toraja, disertai kutipan kata-kata dari kedua Tokoh Nasional itu. 

Tampak pula tulisan tema HUT Ke -77 RI "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lembih Kuat" juga nampak dalam lukisan mural itu. 

"Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Indonesia, kolaborasi Pemuda Tana Toraja dan Toraja Utara dalam lukis mural yang bertujuan untuk terus berkarya, produktif, inovatif", ujar Chandra kepada REPLIKNEWS, Kamis (18/8/2022).

Pemuda ini berharap, HUT Ke-77 Republik Indonesia tahun ini menjadi momen Indonesia betul-betul bangkit dari keterpurukan usai pandemi covid 19 melanda. 

"Semoga kedepannya di tengah-tengah wabah virus covid 19 yang belum usai Indonesia pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat", pungkasnya. 

Editor    : Iga