REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Jelang Raimuna Nasional (Rainas) XII Pramuka Indonesi tahun 2023 yang akan dilaksanakan bulan Agustus mendatang di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata (Buperta) Cibubur, Jakarta Timur, Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Tana Toraja gelar seleksi.
Seleksi yang laksanakan di SDN 6 Makale Selatan ini dibuka langsung Wakil Bupati Tana Toraja, dr Zadrak Tombeg yang juga ketua Kwarcab Pramuka Tana Toraja.
Sebanyak 95 peserta dari berbagai sekolah ikut dalam seleksi. 16 laki-laki dan 16 perempuan akan mewakili Kwarcab Tana Toraja dalam kegiatan nasional ini.
Zadrak Tombeg mengatakan, para peserta harus serius mengikuti seleksi ini. Sebab, kata dia, seleksi ini akan menentukan siapa yang mewakili Tana Toraja.
"Kita berharap dalam proses seleksi ini mereka dapat bersaing secara sehat dengan sportifitas yang tinggi", kata Zadrak.
Menurut orang nomor dua di Kabupaten Tana Toraja (Tator) ini, siapa yang diberangkatkan dan siapa yang tidak, itu hal yang kedua, namun yang terpenting kata Zadrak, seleksi ini bagaimana membentuk mental dan karakter anak muda sebagai generasi penerus Bangsa.
"Yang paling utama bagaimana membentuk mental dan karakter yang bisa dipertanggung jawabkan. Selamat mengikuti seleksi Tuhan memberkati", pungkas Zadrak.
Penulis : Iga
Editor : Redaksi






