REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Danramil Makale Kapten Inf Uda Kala'Lembang menyambangi SMAN 5 Tana Toraja, yang beralamat di To'Kalu, Kelurahan Bombongan, Kecamatan Makale, Senin (19/9/2022).
Tak hanya sekeder menyambangi, Danramil Uda Kala'lembang pada kesempatan itu bertindak sebagai Pembina Upacara Bendera yang digelar setiap Senin di Sekolah tersebut.
Awal amanatnya Kapten Inf Uda menyampaikan rasa terima kasih dan penghargaan kepada kepala Sekolah, para guru dan semua pegawai, SMAN 5 Tana Toraja, atas waktu dan kesempatan yg di percayakan kepada saya sebagai Pembina Upacara.
Selain itu, Uda Kala'Lembang dalam amanatnya juga menyampaikan kepada siswa siswi pentingnya disiplin, mulai dari diri sendiri hingga bersosial dengan masyarakat, agar dalam menerima materi pelajaran dari para guru selalu siap.
"Saya berharap SMAN 5 Tana Toraja mencetak pemimpin pemimpin yang berkulitas di masa yang akan datang dan upaya membangun generasi yang memiliki wawasan kebangsaan yang tanggu. Siswa wajib menjaga keamanan, ketertiban serta menjaga kebhinekaan dan kerukunan antar sesama tanpa membedakan suku, ras, agama, adat dan budaya di SMAN 5 Tana Toraja ini", ungkap Uda.
Kapten Uda Kala'Lembang juga menghimbau kepada para siswa siswi agar tidak terjerumus kedalam pergaulan bebas apalagi sampai menggunakan narkoba, seks bebas dan tawuran antar sekolah.
"Selalu menghormati Guru, Orang Tua dan sesama Siwa dan juga tdk lupa menghargai jasa jasa para pahlawan yang telah gugur dalam merebut kemerdekaan yang kita nikmati sekarang ini", pungkas Uda.
Usai upacara Bendera dilaksanakan, kegiatan dilanjutkan dengan pemberian wawasan kebangsaan di aula SMAN 5 Tana Toraja dan sosialisasi bagi siswa siswi yang mau mendaftar Akmil, Secaba maupun Catam.
Atas kunjungan Danramil Makale, Kepala Sekolah SMA Negeri 5 Tana Toraja Drs Marthen Leme'piri menyampaikan terima kasih atas kedatangan Danramil Makale bersama Babinsa Serda Riky ke Sekolah tersebut.
"Kami berharap kegiatan ini tdk sampai disini tetapi terus berlanjut untuk terus memberikan motivasi kepada siswa kami, dan kedepan kita bisa jadwalkan untuk setiap saat bisa hadir di SMAN 5 Tana Toraja memberikan materi wawasan kebangsaan bagi siswa siswi kami", pungkasnya.
Editor : Iga