REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Nelwan Pattola, mahasiswa Jurusan Teknik Mesin, Universitas Kristen Indonesia (UKI) Toraja yang tenggelam di sungai, Kecamatan Saluputti, Tana Toraja akhirnya ditemukan Timsar gabungan usai pencarian selama dua hari.
Nelwan di temukan dalam keadaan tak bernyawa sekitar pukul 16.00 Wita, tepat di bawah Jembatan penghubung Lembang Rea Tulaklangi dan Kelurahan Pattan Ulusalu, kecamatan Saluputti, Kamis (21/7/2022).
Jazad Nelwan langsung dibawah ke RSUD Lakipada untuk keperluan autopsi.
Diketahui Nelwan Pattola tenggelam saat sedang melakukan penelitian, kemarin, Rabu 19 Juli 2022.
Penulis/Editor : Iga