REPLIKNEWS, MAKASSAR - Perguruan tinggi vokasi Politeknik LP3I Makassar akan menggelar acara wisuda kepada ratusan mahasiswanya yang akan resmi menjadi alumni pada 10 November 2021 mendatang bertempat di Sandeq ballroom hotel Claro, Makassar.
Pada pelaksanaan acara wisuda nantinya, dijadwalkan 3 tokoh nasional akan tampil memberikan sambutan kepada para wisudawan/wisudawati dan segenap peserta nantinya.
Ke-3 tokoh nasional tersebut, yakni CEO PT. Tiran Group yang juga Mantan Menteri Pertanian RI Andi Amran Sulaeman, Ketua DPD RI La Nyalla Mattalitti, hingga Kepala Staff Kepresidenan RI Jend. TNI (Purn). DR. H. Moeldoko.
Kabiro Humas dan Marketing Politeknik LP3I Alauddin Makassar, Iqbal yang dihubungi, Selasa (02/11/21) menuturkan jika ketiganya akan memberi sambutan nanti.
"In syaa Allah kita berharap ke-3 tokoh tersebut akan memberikan sambutan nantinya. Khusus Pak Moeldoko, beliau akan memberikan sambutan via during. Untuk Ketua DPD RI Pak La Nyalla sementara tahap terkonfirmasi akan hadir, Pak Amran pun masih kita komunikasikan kepastian beliau", terang Iqbal.
Ketiga tokoh nasional ini dihadirkan menurut Iqbal, dalam rangka memberikan spirit dan motivasi bagi para alumni dan segenap civitas akademika untuk terus berkarya, berinovasi dalam membangun negeri.
Selain ketiga tokoh diatas, Iqbal menambahkan Plt. Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaeman dijadwalkan akan hadir, begitu juga dengan tokoh muda inspiratif yang juga merupakan CEO Politeknik LP3I Mahanugrah Kinzana dipastikan hadir.
"In syaa Allah Plt. Gubernur Pak Andi Sudirman akan hadir juga, begitu juga CEO kita Pak Mahanugrah Kinzana", tambahnya. (*).