REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Harga kakao (biji cokelat) di Kabupaten Tana Toraja (Tator) meroket, tembus di angka Rp 130 ribu per kilogram. Angka ini menjadi sejarah harga kakao di Bumi Lakipadada.
Harga kakao yang meroket tentu membuat para petani senang.
Iskandar Ruta' (42) salah satu petani di Lembang Mappa', Kecamatan Bonggakaradeng mengatakan, kakao mereka jual pada pengepul dengan harga Rp. 130.000 perkilogram.
"Harga kakao dipasar kami (Pasar Poton) itu Rp. 130.000 per kilogram. Harga paling tinggi selama ini," kata Iskandar kepada REPLIKNEWS, Selasa (23/04/2024) sore.
Ia mengungkap harga kakao atau cokelat di Tator mengalami kenaikan bertahap sejak awal Januari 2024, hingga meroket tinggi.
"Di bulan Januari harganya pernah Rp. 53.000 perkilogram, tapi sekarang sudah tinggi sekali," pungkasnya.
Penulis : Iga
Editor : Redaksi