Home Daerah KPU Toraja Utara Luncurkan Tahapan Pilkada 2024, Usung Maskot UPE

KPU Toraja Utara Luncurkan Tahapan Pilkada 2024, Usung Maskot UPE

REPLIKNEWS, TORAJA UTARA- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Toraja Utara luncurkan tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Toraja Utara tahun 2024 di alun-alun Kota Rantepao, Jumat (14/06/2024). Peluncuran ini dihadiri lintas elemen.Ketua KPU Toraja Utara, Jan Hary Pakan diwakili Devisi Tekhnis dan Penyelenggaraan Semuel Rianto Tappi' dalam sambutannya mengatakan, pilkada serentak untuk Sulawesi Selatan mengusung tema Pilkada Untuk Kita (PILKADATA). 

Sementara untuk pilkada Toraja Utara mengusung maskot UPE (Talas). UPE atau talas adalah jenis tanaman lokal kategori umbi-umbian dengan bahasa latin colocasia esculenta. 

"Pilkada Untuk Kita merupakan tema yang dijiwai yakni satu perarakan segenap komponen penyelenggara, pemerintah, masyarakat pemilih, setiap stakeholder untuk mewujudkan dan melaksanakan pilkada yang bermartabat, berintegritas, bebas, jujur dan adil untuk mewujudkan komitmen bersama bahwa tolak money politik," kata Semuel. 

Dengan maskot UPE, Semuel mengajak semua komponen menjaga serta mensukseskan pelaksanan Pilkada di Bumi Pongtiku.

"Perhelatan pilkada diharapkan dihadapi dengan ketenangan, sikap rendah hati dan berintegritas dalam menjaga pelaksanaan pilkada tetap kondusif, sehingga melahirkan pemimpin yang amanah dan bertanggung jawab," ujarnya. 

Sementara, Sekda Toraja Utara Salvius Pasang mengatakan, pemerintah dan masyarakat Toraja Utara mengucapkan selamat kepada KPU dalam melaksanakan peluncuran tahapan Pilkada serentak tahun 2024 di Toraja Utara. 

"Pilkada yang akan dilaksanakan tanggal 27 November 2024 yang mulai diluncurkan malam ini adalah sebuah pesta jadi harus bersenang-senang tanpa ada benturan baik pemerintah, petugas keamanan maupun seluruh masyarakat, sehingga menghasilkan sesuatu yang baik untuk Toraja Utara," ucap Salvius. 

Salvius berharap semua pihak dapat bekerja sama dan mampu menjalankan setiap tugas dan tanggungjawab dengan baik. 

"Tentu yang diharapkan bagaimana pilkada 2024 ini bisa berjalan dengan adil, jujur dan aman maka tentu kita semua membutuhkan kerjasama yang baik dan pengawal serta pengawasan dari Bawaslu, TNI/POLRI, Kejaksaan dan Pengadilan," pungkasnya. 

Penulis    : Hendrawan Tulak
Editor      : Redaksi