Home Politik Dukungan Eva Rataba Makin Perkuat Zadrak-Erianto di Pilkada Tana Toraja

Dukungan Eva Rataba Makin Perkuat Zadrak-Erianto di Pilkada Tana Toraja

REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Politisi partai Nasdem Eva Stevany Rataba siap memenangkan pasangan calon Bupati-Wakil Bupati, dr Zadrak Tombeg-Erianto Laso' Paundanan di pilkada Tana Toraja 2024. 

Dukungan penuh Eva Rataba makin perkuat pasangan Zadrak-Erianto yang dikenal dengan akronim ZATRIA di Pilkada Tana Toraja November mendatang. Anggota DPR RI Fraksi Nasdem itu dikenal memiliki pendukung yang solid di Tana Toraja. 

Pernyataan dukungan politisi perempuan menuai respon positif dari berbagai kalangan masyarkat diberbagai platform media sosial seperti Ig, Facebook, Tiktok dan Whatsapp. 

"Saya siap memberi dukungan penuh kepada pasangan Zadrak dan Erianto untuk memenangkan pilkada Tana Toraja 2024," demikian tertulis dalam flayer. 

Salah satu tim pemenangan ZATRIA, Adoft Ch Pakke yang akrab disapa Boy Pakke menyebut dukungan penuh Eva Rataba semakin memperkuat kemenangan ZATRIA di Pilkada ini.

"Kita sangat apresiasi dan berterima kasih jika Ibu Eva mau turun langsung dalam rangka pemenangkan Zadrak-Erianto di Pilkada Tana Tora. Kita berharap pendukung Ibu Eva di pileg lalu mayoritas itu pasti akan mengikuti arah politik Ibu Eva. Jadi terima kasih buat Ibu Eva," kata Boy Pakke saat dikonfirmasi REPLIKNEWS, Minggu (22/09/2024).

Sejauh ini kata Boy Pakke, Partai Politik, Tim Pemenangan dan relawan pendukung ZATRIA masif melakukan konsolidasi dalam memperkuat komunikasi dalam menciptakan keterikatan dengan pemilih.

Penulis      : Dirga Y. Tandi
Editor        : Redaksi