Home Pendidikan Brigjen TNI (Purn) dr Noch Mallisa dan Victor Datuan Batara Dukung Peralihan Kampus IAKN Toraja Menjadi Universitas

Brigjen TNI (Purn) dr Noch Mallisa dan Victor Datuan Batara Dukung Peralihan Kampus IAKN Toraja Menjadi Universitas

REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Brigjen TNI (Purn) dr. Noch T Malissa, M.Kes., Dorong Percepatan Peningkatan Status IAKN Toraja Menjadi Universitas. Hal tersebut disampaikan dalam Kuliah umum IAKN Toraja yang digelar di Aula Kampus IAKN Toraja, Mengkendek, (10/10/2024).

Acara digelar dengan mengangkat tema "Pengembangan Potensi dan Ekspresi diri Mahasiswa dalam menghadapi revolusi Industri 5.0 dan Persiapan IAKN Toraja menuju Universitas" yang dihadiri oleh Brigjen TNI (Purnawirawan) dr. Noch T Malissa, M.Kes., sebagai narasumber.

Dihadapkan ribuan Mahasiswa Jenderal Malissa sapaan akrabnya menyemangati Mahasiswa agar belajar dengan baik dan Fokus. Sebagai putra Toraja yang masih menjabat sebagai Stafsus Kepresidenan menginginkan Toraja menjadi Kota Pendidikan. Dalam mewujudkan semua itu, dibutuhkan banyak instrumen diantaranya adalah Sekolah Unggulan, termasuk salah satu diantaranya Kampus IAKN Toraja yang harus ditingkatkan statusnya menjadi Universitas.

"Peningkatan status ini tidak hanya sebatas perubahan nama, tetapi juga melibatkan peningkatan kualitas akademik, sarana dan prasarana, serta penguatan jejaring dengan institusi pendidikan nasional dan internasional. Saya menitipkan kepada Rektor dan pemerintah daerah agar bersama-masa berjuang untuk mempercepat peningkatan status IAKN menjadi Universitas," ungkap Malissa.

Dalam kesempatan tersebut, turut hadir Victor Datuan Batara, S.H., menyampaikan semangat kepada para mahasiswa juga menekankan pentingnya menjaga ketertiban dan kedisiplinan, terutama bagi mahasiswa yang tinggal di kost-kostan. Ia menghimbau agar seluruh mahasiswa dapat menjaga sikap saling menghormati antar penghuni, mematuhi peraturan yang ada, serta membangun lingkungan yang aman dan nyaman untuk belajar.

Lebih lanjut Victor juga menyampaikan dukungannya terhadap percepatan peralihan Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) menjadi universitas. Menurutnya, perubahan ini akan membuka lebih banyak peluang dan memberikan manfaat jangka panjang bagi perkembangan akademik dan karier mahasiswa.

"Perubahan ini bukan hanya soal status institusi, tetapi juga mengenai peningkatan kualitas pendidikan yang akan kita capai bersama. Saya mengajak seluruh civitas akademika, khususnya para mahasiswa, untuk turut mendukung proses ini dengan semangat dan kerja sama yang baik," ujar VDB sapaan akran Victor Datuan Batara.

Sementara, Rektor Institut Agama Kristen Negeri (IAKN) Toraja, Dr. Agustinus Ruben, menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak Jenderal Mallisa dan Bapak Victor Datuan Batara yang telah berkenan hadir di kampus IAKN Toraja. Kehadiran mereka memberikan semangat dan motivasi yang sangat berharga, terutama bagi Tim Peningkatan Status IAKN Toraja dalam upaya peralihan menjadi Universitas.

Agustinus Ruben menegaskan bahwa dukungan dari tokoh-tokoh penting seperti Jenderal Mallisa dan Victor Datuan Batara menjadi dorongan signifikan bagi seluruh civitas akademika IAKN Toraja. Hal ini secara khusus memperkuat komitmen tim untuk bekerja lebih maksimal dalam mencapai tujuan peningkatan status institusi.

"Kehadiran Bapak Jenderal Mallisa dan Bapak Victor Datuan Batara tidak hanya menjadi kehormatan bagi kami, tetapi juga memberikan motivasi yang luar biasa. Dukungan moral dan arahan yang diberikan akan menjadi fondasi kuat bagi kami dalam menjalankan tugas dan tanggung jawab untuk meningkatkan status IAKN Toraja menjadi universitas," ujar Agustinus Ruben.

Agustinus Ruben juga menyampaikan bahwa pencapaian status universitas adalah langkah strategis yang sangat penting bagi pengembangan akademik di Toraja dan sekitarnya. Dengan upaya dan kerja keras dari seluruh pihak, termasuk arahan dari tokoh-tokoh berpengaruh, IAKN Toraja optimis bahwa perubahan status ini akan segera terwujud.

"Kami percaya dengan kerja sama yang baik dan dukungan penuh dari berbagai pihak, IAKN Toraja akan mampu mencapai cita-citanya menjadi universitas yang dapat memberikan manfaat lebih luas bagi masyarakat," tambah Agustinus.

Kehadiran Jenderal Mallisa dan Victor Datuan Batara juga diharapkan dapat mempererat sinergi antara berbagai elemen dalam mendukung pendidikan dan pembangunan sumber daya manusia di wilayah Toraja dan sekitarnya.

Editor    : Radiasi