Home Daerah Aliansi Pemuda Desa Barowa Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir di Luwu

Aliansi Pemuda Desa Barowa Salurkan Bantuan Kepada Korban Banjir di Luwu

REPLIKNEWS, LUWU - Aliansi Pemuda Desa Barowa, Kecamatan Bua, Kabupaten Luwu salurkan bantuan logistik kepada korban banjir bandang Luwu, Minggu (5/5/2024). 

"Bencana yang menimpa keluarga kita di Kabupaten Luwu ini menimbulkan rasa empati bagi siapapun untuk berbuat dan membantu mereka," kata Anugrah Ilahi, salah satu anggota aliansi Pemuda Desa Barowa yang ikut menyerahkan langsung bantuan tersebut. 

Anugrah mengungkap, bantuan logistik yang diberikan ini sebagai bentuk rasa peduli dan duka yang mendalam atas musibah  banjir bandang yang menimpa warga Luwu. 

Selain menyalurkan bantuan, Aliansi Pemuda Desa Barowa juga turut membantu warga membersihkan rumah warga yang tertimbun lumpur pasca banjir.

Sementara, warga yang terdampak banjir yang menerima langsung bantuan logistik menyampaikan terima kasih atas perhatian dari kumpulan pemuda Borowa itu.

"Saya ucapkan banyak terima kasih bantuan ini, sangat bermanfaat selain menyerahkan bantuan ini mereka juga menyempatkan untuk bersilaturahmi," ungkapnya.

Penulis     : Vandy
Editor       : Redaksi