
Repliknews.com, Tana Toraja - Pemerintah Lembang Perindingan, Kecamatan Gandangbatu Sillanan, Tana Toraja, membentuk kepengurusan baru Karang Taruna, sebagai salah satu lembaga kemasyarakatan Desa atau Lembang. Selasa (07/09/2021).
Hal tersebut dilakukan mengingat pengurus lama yang pasif, sehingga Pemerintah Lembang bersama aparat mengambil inisiatif membentuk kepengurusan baru dalam mengembangkan inovasi dan kreativitas kawula muda, guna meningkatkan SDM (Sumber Daya Manusia).
Bertempat di Kantor Lembang Perindingan, kegiatan tersebut dihadiri, Kepala Lembang Perindingan Mathius Saba selaku Pembina, Matius Reli Sallata selaku penyuluh dari TKSK Dinas Sosial, hadir pula Toko Muda Sulsel Ekawanto Saba S.H sebagai narasumber, Aparatur Lembang, serta pemuda Lembang Perindingan.
Rapat pembentukan pengurus baru Karang Taruna tersebut diawali dengan diskusi terkait hal-hal penting yang dapat menunjang kemanujan pemuda kedepan.
Usai melakukan diskusi dan beberapa pertimbangan, akhirnya stuktur Karang Taru terbentuk secara aklamasi yang diketuai Lion, wakil ketua Teodora, sekretaris Kristiani Tesi Patattan, wakil sekretaris Yilinia Welti, bendahara Hendriani Teti Mattu.
Kepala Lembang Perindingan, Mathius Saba, yang ditemui usai kegiatan mengatakan, peran aktif Karang Taruna sangat penting dalam lingkup pemerintahan sehingga kedepan menunjang pembangunan.
"Kita berharap dengan adanya Karang Taruna ini, dapat menopang program-program Pemerintah (Lembang Perindingan) sehingga kedepan dapat berjalan lebih maksimal lagi" harap Mathius Saba.
Hal senada disampaikan, Matius Reli Sallata, bahwa dengan terbentuknya salah satu lembaga kemasyarakatan (Karang Taruna) kedepan dapat berperan aktif dalam menopang roda pemerintahan.
"Dengan terbentuknya Karang Taruna ini, kedepan pemudah dapat menunjukkan jati dirinya sebagai pemuda dalam menopang Pemerintahan untuk kesejahteraan masyarakat" katanya.
Sementara itu, Lion sebagai ketua terpilih berharap kedepan Karang Taruna dibawah kepemimpinannya dapat berjalan dengan baik.
"Kedepan kita berharap sinergitas dari berbagai pihak dalam mendukung program-program yang akan kita jalankan, serta peran aktif dari kawan-kawan karang taruna sendiri" tuturnya.
Penulis : Dirga Yandri Tandi