Repliknews.com, Toraja Utara - Pelaksanaan Program vaksinasi COVID 19 Kabupaten Toraja Utara, bertempat di Lapangan Bakti Kelurahan Singki, Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara. Senin (01/02/2021).
Kegiatan tersebut dihadiri, Bupati Toraja Utara DR. Kalatiku Paembonan M. Si., Wakil Bupati Toraja Utara Yosia Rinto Kadang ST, Dandim 1414 Tana Toraja Letkol CZI Zainal Arifin M. Han, Kabag Sumda Polres Toraja Utara Kompol Yulius Losong Palayukan, serta jajaran Forkopimda dan pejabat lainya yang turut hadir dalam kegiatan tersebut.
Dalam sambutanya Bupati Toraja Utara menyampaikan bahwa Pencanangan Vaksin hari ini merupakan hal yang kita nantikan bersama selama ini, merupakan salah satu langkah penanganan, upaya dan keseriusan pemerintah dalam menanggulangi covid-19 dan diharapkan dukungan dari semua pihak untuk mendukung setiap program pemerintah dalam menanggulangi covid-19.
Ada empat tahap yang harus dilalui dalam vaksin ini yakni tahap pendaftaran di meja pertama, meja kedua skrining, meja ke tiga vaksinasi, dan meja ke empat pencatatan dan observasi.
dari pencanangan ini yang berhasil di vaksin sebanyak 10 orang Forkopimda Kabupaten Toraja Utara, dilanjutkan observasi selama 30 menit
Selanjutnya, penerima vaksin pada hari ini akan kembali menjalani vaksinasi tahap kedua pada tanggal 14 Februari 2021 di Puskesmas Rantepao. (Dir)
Sumber : Humas Polres Torut