Home Daerah Go Green, Ikatan Mahasiswa Toraja Barat (IMTB) Tanam 1000 Pohon

Go Green, Ikatan Mahasiswa Toraja Barat (IMTB) Tanam 1000 Pohon

Penanaman 1000 pohon ini dilaksanakan sepanjang pinggir jalan poros Provinsi Passo'bo-Matangli-Masuppu.

Repliknews.com, Tana Toraja - Ikatan Mahasiswa Toraja Barat laksanakan bakti sosial (baksos) dalam bentuk Penanaman Pohon di Lembang Lemo Menduruk Kec. Malimbong Balepe', Tana Toraja. sabtu (26/06/21). 

Penanaman 1000 pohon ini dilaksanakan sepanjang pinggir jalan poros Provinsi Passo'bo-Matangli-Masuppu.

Adapun jenis pohon yang tanam di pinggir jalan yakni pohon katapang dan pucuk merah.

Selain melakukan penanaman pohon kawula muda yang tergabubung dalam IMTB juga menyerahkan bibit jati putih, jati bogor dan bayam kepada masyarakat untuk ditanam di ladang. 

Anto' selaku ketua umum IMTB, mengatakan, kegiatan ini  dilakukan dengan bersinergitas dengan pemerintah setempat dalam mewujudkan kepedulian  kita terhadap lingkungan. 

"kedatangan kami dari IMTB dalam rangka penanaman pohon di pinggir jalan sangat di apresiasi dan di dukung oleh pemerintah setempat dan masyarakat lembang Lemo Menduruk" tandasya. 

"kami berharap serta mengajak masyarakat agar tetap menjaga pohon yang telah kita tanam bersama supaya suatu saat nanti keindahan lingkungan kita nikmati bersama-sama, kami juga sangat berterimah kasih banyak atas kerjasama Pemerintah setempat dan masyarakat Lembang Lemo Menduruk semogah kehadiran kami bisa bermanfat bagi kita semua" lanjut Anto'. 

Sementara itu, Yohanis Sarira Dualembang S.Pd selaku Kepala Lembang Lemo Menduruk, Mewakili pemerintah dan masyarakat Lembang Lemo Menduruk sangat mengapresiasi dan mendukung kegiatan penanaman pohon yang di lakukan oleh IMTB. 

"Semoga dengan kehadiran kalian dapat membawa suatu manfaat dan kesadaran masyarakat dalam tetap menjaga dan melestarikan lingkungan untuk menciptakan suatu  keindahan, semangat seterus buat Ikatan Mahasiswa Toraja Barat dalam melanjutkan Visi-Misi organisasi" tutur Yohanis.

Penulis : Gidion Marea
Editor    : Dirga Yandri Tandi