Home Daerah Gerilya Bansos Kemerdekaan Polres Tana Toraja, Warga : Terimakasih Pak Kapolres

Gerilya Bansos Kemerdekaan Polres Tana Toraja, Warga : Terimakasih Pak Kapolres

Kapolres Tana Toraja AKBP SarliSollu SIK, M.H, mengatakan bantuan tersebut di prioritaskan untuk masyarakat yang belum mendapat bantuan.

Repliknews.com, Tana Toraja - Ditengah pandemi Covid-19, Polres Tana Toraja hadir dengan kegiatan Sosial yaitu Gerilya Bansos Kemerdekaan Polres Tana Toraja. 

Dengan menggandeng Pewarta Toraja dari berbagai Media, hari ini sekitar 100 paket bantuan sembako disalurkan di tiga titik yakni, sanggalla', Batupapan, dan Makale Utara, Selasa (10/08/2021). 

Kapolres Tana Toraja AKBP SarliSollu SIK, M.H, mengatakan bantuan tersebut di prioritaskan untuk masyarakat yang belum mendapat bantuan. 

"Dilakukan untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak covid-19, yang belum mendapat bantuan dari pusat ataupun daerah" kata Sarli Sollu. 

Kapolres Tana Toraja ini juga berharap, semua mayarakat mampu ambil andil dalam memutus rantai penyebaran covid-19 dengan disiplin prokes dan membatasi mobilitasi. 

Bantuan tersebut disambut baik oleh warga yang menerimanya. 

"Terima kasih atas bantuan bapak Kapolres Tana Toraja untuk kami masyarakat miskin" ucap sala satu warga di Rantela'bi' 

Hal senada disampaikan salah satu warga di kelurahan Batupapan tepatnya di lingkungan lengke.

"Mewakili warga, saya mengucapkan Terima kasih atas bantuan sembako dari Polres Tana Toraja, khususnya bapak Kapolres dan semua yang terlibat" ucapnya. 

Penulis : Dirga Yandri Tandi