Home Daerah Firmina Tallulembang Gelar Sosialisasi Nilai-Nilai Kebangsaan Juga Serap Aspirasi Masyarakat Lembang Lea Tator

Firmina Tallulembang Gelar Sosialisasi Nilai-Nilai Kebangsaan Juga Serap Aspirasi Masyarakat Lembang Lea Tator

Sosialisasi tersebut di hadiri Camat Makale, Netris Parubak, Pejabat Sementara (PJS) Lembang Lae, Tandi Sussa, Kepala lembang terpilih Lembang Lea, Mesak Rante, serta BPL dan masyarakat Lembang Lea.

REPLIKNEWS, TANA TORAJA - Legislator Sulawesi Selatan (Sulsel) Fraksi Gerindra, Firmina Tallulembang gelar Sosialisasi Nilai-nilai Kebangsaan dengan tema "Kepahlawanan", di Lembang Lea, Kecamatan Makale, Tana Toraja, Sabtu (20/11/2021). 

Sosialisasi tersebut di hadiri Camat Makale, Netris Parubak, Pejabat Sementara (PJS) Lembang Lae, Tandi Sussa, Kepala lembang terpilih Lembang Lea, Mesak Rante, serta BPL dan masyarakat Lembang Lea. 

Turut hadir pula pengurus DPC Gerindra Tana Toraja, Marassan Mallisa selaku wakil Ketua Gerindra Tana Toraja dan Gamal Mangesa, ketua OKK Gerindra Tana Toraja. 

Antusias masyarakat Lembang Lea nampak dalam mengikuti sosialisasi tersebut.

Politisi Partai Gerindra Firmina Tallulembang, dalam kesempatan itu menekankan serta mengajak masyarakat pentingnya menanamkan nilai-nilai Kepahlawan dan mengaktualisakanya dalam kehidupan sehari-hari. 

"Mari kita menanamkan nilai-nilai kepahlawanan, ini dimulai dari diri kita masing-masing, yaitu nilai-nilai kebaikan secara khusus kita di Tana Toraja. Mari tanamkan dan aktualisasikan jiwa Pahlawan dalam kehidupan Berbangsa dan Bernegara," tegas DPRD Provinsi Sulsel itu. 

Dikatakan juga Firmina Tallulembang, Lembang Lea merupakan bagian penyangga dari objek wisata Religi Buntu Burake, untuk itu Dia mengajak masyarakat memanfaatkan kesempatan tersebut. 

"Objek Wisata Burake bukanlagi wisata Nasional tetapi Wisata Internasional, semua orang datang berwisata ke Toraja pasti tujuanya ke Burake. Lembang Lea inikan bagian penyangga dari Objek Wisata Buntu Burake, jadi jangan lewatkan kesempatan ini," ajak Firmina Tallulembang, yang juga merupakan  ketua DPC Partai Gerindra Tana Toraja. 

Dalam kesempatan ini juga, Legislator Wanita itu memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk menyampaikan aspira-aspirasi untuk kemudian diperjuangkan. 

Sementara itu, PJS Lembang Lea, Tandi sussa, S.E, menyampaikan ucapan Terima kasih sosialisasi yang dilaksakan tersebut dan berharap lembang Lea kedepan akan mendapat perhatian dari DPRD Provinsi. 

"Ibu adalah tumpuan kami untuk pembangunan di lembang Lea, semoga aspirasi yang telah kami sampaikan dapat diperjuangkan untuk mayarakat Lea. Kami juga mendoakan Ibu dalam mengemban tugas," ucapnya. (Iga)